Senin, 09 Mei 2011

obyek wisata waduk malahayu: waduk malahayu

obyek wisata waduk malahayu: waduk malahayu: "Waduk Malahayu adalah sebuah Waduk Yang menjadi Obyek Wisata di kabupaten Brebes Yang terletak + 30 Km Dari kota Tanjung / Jalan raya B..."

waduk malahayu






Waduk Malahayu adalah sebuah Waduk Yang menjadi Obyek Wisata di kabupaten Brebes Yang terletak + 30 Km Dari kota Tanjung / Jalan raya Brebes-Cirebon, tepatnya di desa Malahayu kecamatan Banjarharjo sebuah Tempat wisata Waduk Yang menawarkan kesejukan, suasana keindahan alam dan Yang Yang Nyaman dan Nyaman keindahan alam Yang mempesona dilengkapi perahu (sampan), Kolam renang anak dan becak udara. Selain ITU Juga dapat diperoleh Tangan kerajinan Khas Daerah tersebut yaitu keramik Malahayu, tape ketan daun jambu dan pisang Khas Banjarharjo.
Waduk Malahayu terletak di Desa Malahayu, Kecamatan Banjarharjo, Kabupaten Brebes,Jawa Tengah; ± 6 km dari Banjarharjo atau 17 km dari Tanjung. Luas kawasan ini sekitar 944 hektare dan dibangun pada tahun 1930 oleh Kolonial Belanda.
Fungsi waduk ini disamping sebagai sarana irigasi lahan pertanian wilayah Kecamatan Banjarharjo, Kersana, Ketanggungan, Losari, Tanjung dan Bulalakamba juga sebagai pengontrol banjir serta dimanfaatkan untuk rekreasi. Di obyek wisata ini dapat ditemukan panorama alam pegunungan yang indah, dikelilingi hutan jati yang luas dan telah dijadikan bumi perkemahan dan wana wisata.
Berbagai fasilitas tersedia di kompleks wisata ini antara lain kolam renang anak, mainan anak, becak air, perahu pesiar, perahu dayung, panggung terbuka serta disediakan tempat parkir yang cukup luas.




klik link di bawah ini untuk mengetahuai letak dan luas wilayah waduk malahayu
http://maps.google.co.id/maps?f=q&source=s_q&hl=id&q=Waduk+Malahayu,+Banjarharjo,+Brebes,+Jawa+Tengah&ie=UTF8&geocode=FbGdlP8dKTp8Bg&split=0&sll=-2.550221,118.015568&sspn=16.909259,46.012474&hq=&hnear=Waduk+Malahayu&ll=-7.025083,108.802414&spn=0.069853,0.095959&z=13






Pada setiap Idul Fitri diadakan Pekan Wisata dengan pentas orkes melayu/dangdut sebagai hiburan. Sementara Sedekah Waduk, dilaksanakan oleh masyarakat setempat setiap hari raya.

Mitos yang hidup di masyarakat sekitar waduk ini adalah bahwa pasangan pengantin baru wajib membasuh muka dengan air waduk. Konon, pasangan yang melaksanakan hal itu akan langgeng mengarungi mahligai rumah tangga. Karena itu, hampir setiap ada pengantin baru, mereka selalu menyempatkan diri berkunjung ke lokasi tersebut. Yang unik, mereka kadang-kadang datang masih mengenakan pakaian pengantin, dengan diiringi puluhan bahkan ratusan pengiring. Tradisi ini dilaksanakan selain dipercaya mengandung berkah kelanggengan bagi pasangan itu, juga sebagai upaya tolak bala.



...[Hidangan lezzzattt di obyek wisata malahayu]...

Mujair goreng adalah hidangan istimewa di lokasi wisata ini. Beberapa warung makan yang mendirikan bangunan di timur waduk menyediakan ikan mujair goreng dengan harga murah.
Terkadang diadakan lomba balap perahu, lomba mancing, dan sebagainya. Penduduk setempat juga menggunakan perahu compreng untuk rekreasi air mengelilingi waduk.

[sejarah Dukuh Karacak]

Dukuh Karacak adalah sebuah nama Dukuh atau kampung yang masuk pada Desa Malahayu. Dukuh Karacak awalnya berada di dekat Desa malahayu, dikarena pemerintahan belanda membangun Bendungan waduk malahayu sebagai irigasi masyarakat sekitar maka lima desa di bedol atau dipindahkan salah satunya kampung Dukuh Karacak.



Perlu anda skalian tau kawasan wisata ini merupakan wisata terpadu dimana keindahan alam yang terpelihara rapi menjadikan objek wisata Malahayu ini mengundang decak kagum para wisatawan lokal maupun wisatawan asing karena keindahanya tersebut. Pengelolaan yang apik dengan suasana pedesaan yang masih sangat asri membuat wisatawan yang mengunjunginya akan betah berlama – lama disana, dan keberadaan pasar ikan kecil yang mendukung jalannya perekonomian Desa Malahayu ini jadi kita berwisata bisa dengan berbelanja ikan,,hehheheehehehee!! mengasyikkan bukan......

waduk malahayu memang tujuan yang tepat untuk mengisi waktu liburan anda....bersama keluarga,teman ataupun pacar.....sooo suasana yang sejuk,nyaman,dan asri yang membuat para wisatawan betah berlama - lama di waduk malahayu.

nihhhh...ada beberapa image pemandangan waduk malahayu yang saya dapatkan dari google







gimana baguskan......




[kehidupan masyarakat]
Masyarakat sekitar Waduk ini sebagian merupakan nelayan ikan, pencari kayu bakar dihutan sekitar waduk, dan petani bercocok tanam disawah sekitar waduk juga. Dan sebagian mencoba mengolah hasil tangkapan, berkebunnya dengan membuka Rumah Makan yang berciri khas ikan (mujair) hmm,,yaaaammm nyammmmm?????????"jadi laperrr"

jadi kalau kalian berkunjung kesini tak usah pusing untuk mencari makan dan sekaligus tempat bermain karena disini sarana fasilitas memadai. Masyarakat desa yang sangatlah ramah serasa kita gak bakalan sungkan deh kalau pergi kesana, sangatlah mudah dijangkau tempatnya dan murah meriah retribusinya,,,mari kawan bersama kita berwista kewaduk Malahayu rame-rame pasti sangat menyenangkan,selamat berwisata..........